Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Dorong SDM Unggul dan Berkelanjutan, Kemenkum Banten Ikuti Sosialisasi Penilaian Kompetensi ASN

 WhatsApp Image 2026 01 27 at 10.54.12

Jakarta – Kantor Wilayah Kementerian Hukum Banten menghadiri undangan Sosialisasi Penyelenggaraan Penilaian Kompetensi Tahun 2026 yang diselenggarakan oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Hukum. Kegiatan ini dilaksanakan di Guest House BPSDM Hukum dan berlangsung secara hybrid, Selasa (27/1/2026).

Sosialisasi tersebut mengangkat tema Penilaian Kompetensi Manajerial, Sosial Kultural, dan Manajemen Talenta sebagai Fondasi Pengembangan SDM Unggul dan Berkelanjutan. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman strategis terkait pelaksanaan penilaian kompetensi ASN sebagai bagian dari penguatan sistem merit di lingkungan Kementerian Hukum.

Kegiatan dihadiri langsung oleh Kepala Badan BPSDM Hukum Gusti Ayu Putu Suwardani, didampingi Sekretaris Badan Jusman, Kepala Pusat Penilaian Kompetensi Eva Gantini, serta Kepala Pusat Pengembangan Pelatihan Fungsional Tejo Harwanto beserta jajaran.

Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum Banten Pagar Butar Butar turut hadir secara langsung, serta diikuti secara daring oleh Kanwil Kemenkum DKI Jakarta dan Kanwil Kemenkum Jawa Barat.

Dalam paparannya, Kepala Badan BPSDM Hukum Gusti Ayu Putu Suwardani menegaskan bahwa penilaian kompetensi ASN merupakan instrumen penting dalam penerapan sistem merit. Ia menyampaikan bahwa pengelolaan ASN harus dilaksanakan secara profesional, objektif, transparan, dan akuntabel sebagaimana diamanatkan dalam Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2023 tentang Aparatur Sipil Negara.

Lebih lanjut disampaikan bahwa penilaian kompetensi manajerial, sosial kultural, serta manajemen talenta bukan hanya sebagai alat evaluasi, tetapi menjadi fondasi utama dalam pengembangan sumber daya manusia yang unggul dan berkelanjutan. Melalui penilaian yang terstruktur dan terukur, organisasi dapat memetakan potensi ASN secara tepat, menyiapkan kader pemimpin masa depan, serta mendukung pengambilan keputusan manajemen SDM yang berbasis data.

Melalui kegiatan sosialisasi ini, diharapkan seluruh satuan kerja, termasuk Kanwil Kemenkum Banten, memiliki pemahaman yang selaras terkait kebijakan dan mekanisme penilaian kompetensi Tahun 2026, sehingga mampu mengimplementasikannya secara optimal dalam mendukung terwujudnya ASN yang profesional, berintegritas, dan berdaya saing.

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM
PROVINSI BANTEN
SEMAKIN BERPRESTASI PASTI JAWARA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Brigjen KH Samun No.44D, Kotabaru, Kec. Serang, Kota Serang, Banten 42112
PikPng.com phone icon png 604605   +62811-9920-254
PikPng.com email png 581646   WA Pengaduan
    +62819-0222-2210
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilbanten@kemenkum.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUM
PROVINSI BANTEN


Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
KEMENKUM RI


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Brigjen KH Samun No.44D, Kotabaru, Kec. Serang, Kota Serang, Banten 42112
  08119920254
PikPng.com email png 581646   kanwilbanten@kemenkumham.go.id